UPAYA MENINGKATKAN PRODUKSI KELANTING WARGA DUSUN PENDOWO DESA ROWOREJO KECAMATAN NEGERI KATON KABUPATEN PESAWARAN PROVINSI LAMPUNG
Abstract
Kegiatan pengabdian kepada masyarakat berupa penyuluhan ekonomi ini bertujuan untuk meningkatkan produksi kelanting bagi warga Dusun Pendowo Desa Roworejo Kecamatan Negeri Katon Kabupaten Pesawaran Provinsi Lampung. Permintaan kelanting buatan warga Dusun Pendowo Desa Roworejo Kecamatan Negeri Katon Kabupaten Pesawaran terus meningkat, sampai warga terkadang tidak dapat memenuhi permintaan pasar. Setelah dilakukan observasi pengabdi menyimpulkan, langkah yang dapat dilakukan dalam meningkat produksi kelanting yaitu alih teknologi dan menjalin kemitraan dengan koperasi dan petani singkong. Alih teknologi yaitu mengganti metode penggilingan singkong dan pencetakan kelanting yang manual diganti dengan menggunakan mesin yang lebih canggih. Kemitraan dengan petani singkong dibutuhkan agar harga bahan baku utama (singkong) lebih murah dan lebih stabil. Penyuluhan ini dilakukan dengan menggunakan metode ceramah bervariasi dan demonstrasi. Kegiatan Pengabdian kepada masyarakat ini dihadiri oleh 15 orang warga Dusun Pendowo Desa Roworejo Kecamatan Negeri Katon Kabupaten Pesawaran yang berkecimpung dalam pembuatan kelanting. Hasil kegiatan adalah warga Dusun Pendowo Desa Roworejo Kecamatan Negeri Katon Kabupaten Pesawaran memahami metode penggilingan singkong dan pencetakan kelanting dengan menggunakan mesin dan cara menjalin kemitraan antara petani singkong, pengrajin kelanting dan koperasi guna menstabilkan pasokan singkong sebagai bahan baku pembuatan kelanting. Dengan memahami materi penyuluhan diharapkan dapat meningkatkan produksi kelanting warga Dusun Pendowo Desa Roworejo Kecamatan Negeri Katon Kabupaten Pesawaran Provinsi Lampung.
Keywords
kelanting; produksi; singkong; mesin
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)
References
Andriani, I., & Iswandi, R. M. (2018). Analisis Peranan Dan Manfaat Kemitraan Usaha Singkong Cassesart Antara Koperasi Loh Jinawe Dan Pt.Cipta Agung Manis Di Desa Wunduwatukecamatan Andoolo Kabupaten Konawe Selatan. Jurnal Ilmiah Agribisnis (Jurnal Agribisnis Dan Ilmu Sosial Ekonomi Pertanian), 3 No. 3, 59–63. Https://Doi.Org/Doi: Http://Dx.Doi.Org/10.33772/Jia.V3i3.7829
Puspitasari, A. T., & Widiyanto. (2015). Strategi Pengembangan Industri Kecil Lanting Dikabupaten Kebumen. Jurnal Pendidikan Ekonomi Dinamika Pendidikan, Vol. X No. 2, 117–135.
DOI: https://doi.org/10.24967/jams.v1i02.1038
Article Metrics
Abstract view : 646 times
PDF (Bahasa Indonesia) : 419 times
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Abstract
Keywords
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)References
Andriani, I., & Iswandi, R. M. (2018). Analisis Peranan Dan Manfaat Kemitraan Usaha Singkong Cassesart Antara Koperasi Loh Jinawe Dan Pt.Cipta Agung Manis Di Desa Wunduwatukecamatan Andoolo Kabupaten Konawe Selatan. Jurnal Ilmiah Agribisnis (Jurnal Agribisnis Dan Ilmu Sosial Ekonomi Pertanian), 3 No. 3, 59–63. Https://Doi.Org/Doi: Http://Dx.Doi.Org/10.33772/Jia.V3i3.7829
Puspitasari, A. T., & Widiyanto. (2015). Strategi Pengembangan Industri Kecil Lanting Dikabupaten Kebumen. Jurnal Pendidikan Ekonomi Dinamika Pendidikan, Vol. X No. 2, 117–135.
JAMS: Jurnal Abdi Masyarakat Saburai is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License